Home Top Ad

PTK SD: MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA MELALUI PEMANFAATAN CD INTERAKTIF PADA PELAJARAN IPS MATERI BENUA AFRIKA DENGAN PENDEKATAN QUESTION STUDENT HAVE PADA SISWA KELAS VI SD

Share:
ABSTRAK
Tujuan penelitian ini adalah meningkatkan  hasil belajar  dalam pemanfaatan CD interaktif pada pelajaran IPS materi  benua Afrika  dengan pendekatan question student have pada siswa  kelas VI   SD  wirun 01  Kec Mojolaban  Kab. Sukoharjo  semester I  tahun pelajaran 2012/2013. Melalui penggunaan media  CD Interaktif penelitian dilakukan  mulai bulan Juli  sampai Nopember 2012.  Metode yang digunakan adalah tindakan kelas, terdiri dari dua siklus  dan masing masing siklus terdiri dari empat tahapan yaitu Perencanaan, pelaksanaan tindakan, Pengamatan dan Refleksi. Pada siklus I  pembelajaran mulai menggunakan media CD Interaktif dalam kelompok kecil. Hasil pengamatan berupa nilai test, analisis dilakukan dengan membandingkan  hasil nilai test dan hasil nilai akhir  dari siklus satu ke siklus yang lain. Berdasarkan tindakan yang dilakukan  dapat disimpulkan bahwa  penggunaan media CD Interaktif dapat meningkatkan  hasil belajar  IPS siswa.
Hasil tindakan dalam siklus pertama menunjukkan bahwa sebanyak peserta didik 43 (79,63%)   belum mencapai ketuntasan dalam mempelajari materi benua Afrika, dan 11 (20,73%)  peserta didik  sudah   tuntas dalam mempelajari Benua Afrika.
Hasil ulangan pada siklus 2, menunjukkan dari 54 siswa yang tuntas KKM sebanyak 48 siswa (88,89%) dan sebanyak 6 siswa (11,1%) dinyatakan belum tuntas. Ada peningkatan yang signifikan dalam pelajaran IPS materi  Benua Afrika dengan pendekatan Question Student Have  pada siswa kelas VI SD Wirun 01 Kec.Mojolaban Kab. Sukoharjo tahun 2012/2013.

 Kata Kunci     : CD Interaktif pada  meteri Benua Afrika, 
     Meningkatkan hasil belajar IPS


PENDAHULUAN
LATAR BELAKANG MASALAH
Pembelajaran yang bervariasi bertujuan agar menimbulkan minat dan motivasi belajar peserta didik terhadap semua mata pelajaran di sekolah.  Namun demikian akhir-akhir ini ada beberapa mata pelajaran yang menurut pengamatan dan analisis penulis kurang diminati siswa.  Salah satu mata pelajaran yang hanya dipandang sebelah mata oleh siswa adalah mata pelajaran IPS.  Mata pelajaran IPS sering dianggap remeh oleh peserta didik, hal ini karena cakupan materinya terlalu luas dan tidak termasuk dalam Ujian Nasional (UN). Era sekarang ini anak cenderung malas membaca buku dan kurang termotivasi dalam pembelajaran IPS, apalagi jika cara penyampaian guru cenderung monoton dan konvensional. Hasil ulangan formatif di kelas VI  SD Negeri Wirun  01 tahun pelajaran 2012/2013 materi tentang menjelaskan Benua Afrika, mununjukkan bahwa nilai mata pelajaran IPS masih rendah bila dibandingkan dengan nilasi pelajaran lainnya. Masih banyak peserta didik yang mendapat nilai dibawah KKM (Kriteria Ketuntasan Minimal) yang ditentukan sekolah.
RUMUSAN MASALAH
Apakah pemanfaatan CD interaktif dan question student have dapat meningkatkan motivasi dan hasil belajar IPS materi benua Afrika di  kelas VI Sekolah Dasar Negeri Wirun 01, pada Semester I Tahun Pelajaran 2012/2013?
TUJUAN PENELITIAN
Mendeskripsikan meningkatan motivasi dan hasil belajar siswa dalam pembelajaran IPS materi benua Afrika dengan memanfaatkan media CD interaktif dan pendekatan question student have  kelas VI  SD Negeri Wirun 01  pada semester 1 tahun pelajaran 2012/2013.
MANFAAT PENELITIAN
1.    Manfaat Teoritis
a.    Penelitian ini dapat digunakan dalam memperkaya khasanah ilmu dan     memberi sumbangan pemikiran bagi dunia pendidikan khususnya IPS.
b.    Sebagai bahan kajian dan pembanding bagi para peneliti.
2.    Manfaat  Praktis
Bagi pendidikan
Penelitian Tidakan Kelas dengan    menggunkan media CD Interaktif dapat meningkatkan  hasil belajar  IPS siswa dan dapat digunakan sebagai pembandaing untuk penelitian lainnya
KAJIAN TEORI DAN PENELITIAN YANG RELEVAN
 Motivasi Belajar Siswa
    Motivasi merupakan dorongan dari dalam hati untuk melaksanakan kegiatan tertentu. John (2007:514) mendefinisikan bahwa motivasi adalah proses yang memberikan semangat, arah, dan kegigihan perilaku. Artinya perilaku yang termotivasi adalah perilaku yang penuh energi, terarah dan bertahan lama. Ada beberapa faktor yang dapat mempengaruhi belajar peserta didik. Suryabrata (1997:43) mengemukakan faktor-faktor itu adalah faktor Internal dan faktor Eksternal. Faktor internal adalah faktor dari dalam yaitu faktor-faktor yang dapat mempengaruhi balajar yang berasal dari siswa yang sedang belajar. Faktor-faktor ini meliputi fisiologi, kondisi psikologis, faktor kecerdasan, bakat individu, minat individu, motivasi belajar, emosi, dan kemampuan kognitif siswa. Faktor eksternal adalah faktor yang berasal dari luar siswa yang mempengaruhi proses dan hasil belajar. Faktor-faktor ini meliputi lingkungan alami yang meliputi keadaan udara, cuaca, waktu, tempat, atau gedungnya, alat alat yang dipakai untuk belajar seperti alat - alat pelajaran.
Adapun pengertian motivasi belajar itu menurut (Tim MKDK, 1996: 46) adalah sesuatu yang menyebabkan kegiatan belajar terwujud. Motivasi belajar dipengaruhi oleh beberapa faktor, antara lain cita-cita siswa, kemampuan belajar siswa, kondisi siswa, kondisi lingkungan, unsur-unsur dinamis dalam belajar dan upaya guru membelajarkan siswa. (Tim MKDK, 1996: 50-51)
Dengan deksripsi diatas, dapat diketahui bahwa motivasi belajar merupakan faktor internal yang mempengaruhi hasil belajar peserta didik. Kaitannya dengan penelitian ini dimanfaatkan media CD interaktif dengan question student have merupakan upaya untuk meningkatkan motivasi belajar siswa dalam pembelajaran IPS kelas VI  materi mengidentifikasi benua  Afrika
Hasil Belajar Peserta Didik
Hasil belajar merupakn hasi yang diperoleh peserta didik selama belajar. Syaifudin (1996:164) mendefinisikan hasil belajar dengan perolehan pengetahuan dan kecakapan baru yang dapat dioperasikan dalam bentuk indikator berupa nilai raport, indeks prestasi, angka kelulusan, predikat keberhasilan dan semacamnya.
Untuk mengetahui hasil belajar peserta didik perlu adanya evaluasi sebagai alat unutk mengukur hasil belajar. Pemberian nilai menurut Arikunto (1997:274)  merupakan suatu pekerjaan yang memberikan suatu feed back (umpan balik) yang mencerminkan seberapa jauh seorang peserta didik telah mencapai tujuan yang ditetapkan dalam pengajaran atau di SD Negeri Wirun 01 materi tentang benua Afrika yang tertuang sistem instruksional. Hasil belajar yang dimaksudkan dalam penelitian ini adalah hasil belajar peserta didik dalam mata pelajaran IPS khususnya untuk kelas 6 semester 1 tahun pelajaran 2012/2013 dalam kegiatan pembelajaran dengan memanfaatkan media CD interaktif dan pendekatan question student have.
Media Pembelajaran
Media pembelajaran merupakan bagian integral dari proses pendidikan. Maka dari itu media pembelajaran merupakan faktor penting yang mementukan keberhasilan pendidikan. Hamalik (1994:12) mendefinisikan media pendidikan adalah alat, metode, dan teknik yang digunakan dalam rangka lebih mengefektifkan komunikasi dan interaksi antara guru dan peserta didik dalam proses pendidikan dan pengajaran disekolah.
Dalam penelitian ini dipilih media CD inetraktif, yang akan dimanfaatkan untuk meningkatkan motivasi dan hasil belajar siswa materi benua Afrika di kelas 6 Sekolah Dasar Negeri Wirun 01. Adapun yang dimaksud media CD interaktif adalah materi pelajaran IPS tentang benua Afrika didesain secara audio visual dalam CD interaktif, yang dilengkapi dengan soal-soal kuis dan soal-soal tes formatif.
Metode Pembelajaran
Metode secara harafiah berarti cara atau strategi. Metode adalah cara yang telah diatur dan terpikir untuk mencapai tujuan. Simanjuntak (1983:13) menyatakan bahwa metode adalah cara yang sistematis yang digunakan untuk mencapai sebuah tujuan. Metode mengajar merupakan salah satu cara yang dipergunakan guru dalam mengadakan hubungan dengan sesuatu pada saat berlangsungnya pembelajaran (Suryabrata 1997:43).
Metode pembelajaran dalam penelitian ini adalah metode kuis dengan teknik question student have (pertanyaan siswa). Kegiatan ini didahului dengan siswa secara kelompok memperhatikan materi pelajaran dalam CD interaktif. Setelah itu kegiatan yang dilakukan adalah 1) guru membagikan kartu kosong pada masing-masing kelompok, 2) siswa menulis 10 pertanyaan yang berkaitan dengan materi pembelajaran, 3)siswa mengumpulkan kartu yang berisi pertanyaan, 4) guru memberikan secara acak soal yang ditulis siswa kepada siswa lain, 5) siswa menulis jawaban dalam kartu tersebut, 6) siswa mengembalikan akrtu soal yang telah diajwabnya pada temannya, 7) siswa yang memiliki soal mengoreksi jawaban temannya, 8) siswa melaporkan hasil koreksi pada guru, 9) siswa membahas hasil question student have secara klasikal, 10) siswa dan guru menyimpulkan materi pelajaran, dan 11) siswa mengerjakan tes formatif.
PENELITIAN  YANG  RELEVEN
Upaya guru untuk meningkatkan motivasi dan hasil belajar siswa dalam pembelajaran IPS melalui berbagai media ini pada materi lain di sekolah dasar sudah pernah diteliti oleh beberapa tenaga pendidik, dan hasilnya terbukti efektif. Peneliti Siswanto dalam Dikdaktika (2010) yang berjudul Implemenatsi Pakem Melalui CTL Berbasis Multimedia Interaktif untuk Meningkatkan Motivasi dan hasil Belajar Pembelajaran Suhu dan Kalor pada Siswa Kelas X.I SMAN 14 Semarang, terbukti dapat meningkatkan motivasi dan hasil belajar siswa. Selain itu hasil penelitian Najamudin  dalam Dikdaktika (2010) dengan judul Optimalisasi Hasil Pembelajaran Biologi pada Kompetensi Dasar Anabolisme Karbohidrat melalui Penggunaan Media Pembelajaran Interaktif Animasi pada Siswa Kelas XII IPA 1 SMA Negeri Andong, terbukti dapat membuat peserta didik aktif dan kreatif sehingga hasil belajarnya meningkat. Berdasarkan hasil penelitian diatas, maka  pemanfaatan media CD interaktif sesuai untuk digunakan dalam upaya peningkatan motivasi dan hasil belajar IPS di sekolah dasar.
KERANGKA BERPIKIR
Ada beberapa unsur yang menentukan keberhasilan dalam pembelajaran IPS, mulai dari siswa sebagai subjek didik, guru, media pembelajaran, metode, serta alat evaluasi yang digunakan. Dalam kegiatan meningkatkan motivasi dan hasil pembelajaran IPS strategi yang dipilih guru merupakan unsur utama dalam menentukan hasil belajar siswa. Tindakan yang dipilih dalam pembelajaran ini adalah pemanfaatan media CD interaktif dan question student have  sebagai upaya meningkatkan motivasi dan hasil belajar IPS dikelas VI  SD Negeri Wirun 01 dengan materi pokok benua afrika.

Tidak ada komentar